Selasa, 30 Juni 2015

Ibu Risma Diyakini Bisa Kalah di Pilkada Surabaya


Liputan6.com, Surabaya - Ikut sertanya Tri Rismaharini sebagai calon inkumben pada Pilkada Surabaya, Jawa Timur, pada Desember mendatang tidak menyurutkan semangat partai politik di Surabaya untuk mengajukan calon lain sebagai saingan Wali Kota Risma.

Hal itu terbukti dengan deklarasi Koalisi Majapahit yang diikuti oleh 6 partai politik, yaitu PKB, Gerindra, Demokrat, Golkar, PAN, dan PKS‎.

Menurut Ketua DPC PKB Surabaya, Samsul Arifin, 6 partai politik itu resmi membentuk koalisi partai besar karena mereka menganggap pasangan calon Tri Rismaharini-Whisnu Sakti Buana yang akan diusung PDIP bukan malaikat yang tidak bisa dikalahkan.

"Risma itu bukan malaikat, jadi tidak menutup kemungkinan untuk bisa dikalahkan," kata Samsul seusai acara deklarasi Koalisi Majapahit di Hotel Majapahit, Surabaya, Senin 29 Juni 2015.

Dia menambahkan, prestasi Risma selama 5 tahun ini sebenarnya biasa-biasa saja, tidak ada suatu hal istimewa yang diberikan kepada Kota Surabaya.

"Penghargaan yang didapat selama ini bukan dari prestasinya, tapi sengaja dibuat-buat untuk mendongkrak popularitas," ujar dia.

Selain itu, fenomena pilkada di beberapa tempat, akhir-akhir ini banyak calon inkumben yang kalah, sehingga tidak menutup kemungkinan juga di Surabaya akan mengalami hal yang sama.

"Bahkan kami yakin di tahun 2015 ini Wali Kota Surabaya bukan perempuan lagi, tapi laki-laki. Kami yakin bisa menang mutlak nanti, lihat saja," tandas Samsul.

Sementara itu, menurut Ketua DPD PAN Surabaya, M Surat, 6 parpol itu menyatukan pandangan dan visi-misi untuk kebaikan dan kesejahteraan Kota Surabaya ke depan.

"Banyak yang bilang PAN tidak mungkin bergabung dengan partai koalisi, namun nyatanya kami berdiri di sini untuk mendukung sepenuhnya koalisi ini," kata dia.

Sedangkan menurut Pelaksana Tugas (Plt) DPD Partai Golkar Kota Surabaya, Mohammad Alyas, 6 partai Koalisi Majapahit itu memutuskan bersatu untuk menuju misi rahmatan lil alamin (rahmat untuk alam semesta).

"Sehingga diharapkan Kota Surabaya menjadi lebih baik, lebih teduh, lebih nyaman dan dapat memberikan kesejahteraan bagi siapa pun," pungkas dia. (Ado/Mar)

Keliling Dunia Bersama Sang Ayah Yang Telah Meninggal


Citizen6, Jakarta Kasih sayang orang tua memang tak tergantikan. Terlebih bagi seorang perempuan, kehadiran seorang ayah amat berarti dalam menjalani kehidupannya.
Jinna Yang, gadis yang tinggal di New York ini begitu sedih saat ayahnya meninggal dunia. Kepergian sang ayah tak begitu saja bisa diterima oleh Jinna. Hal ini membuatnya stres, depresi, bahkan menangis hampir tiap malam. Hal tersebut berlangsung selama tiga tahun.
Suatu saat, Jinna memutuskan untuk mengakhiri kesedihannya. Ia memutuskan berhenti bekerja, menjual barang-barang, dan pergi backpacker keliling Eropa. Selama perjalanannya, Jinna ternyata tak begitu saja melupakan sang ayah.
Dilansir dari Dailymail, Senin (29/06/2015), Jinna membuat figur sang ayah dalam bentuk foto yang dilapisi karton tebal. Ia bahkan membuatnya dalam ukuran yang sebenarnya.


Sejak saat itu, sang ayah yang telah meninggal seperti menemani Jinna ke manapun Jinna melangkah. Jinna telah mengunjungi Islandia, Prancis, Inggris, Kroasia, dan sebagian Eropa dengan membawa figur sang ayah.
Kisah Jinna yang travelling keliling dunia bersama figur sang ayah ternyata menginspirasi banyak orang. Jinna mengaku dalam blognya, selama ini ayahnyalah yang menguatkannya.
"Meski ia tak bisa hadir secara fisik, namun ia telah menyelamatkanku dari keterpurukan dengan menemani selama perjalanan ini," ujar Jinna. (sul)

Buah Ini Berbentuk Ayam, Hebohkan Media Sosial


Citizen6, Jakarta Siapa sih yang tak mengenal buah dengan warna menggoda ini. Stroberi, buah dengan rasa asam dan manis ini memang banyak disukai oleh semua kalangan, mulai dai anak-anak, remaja, hingga dewasa. Namun, pernakah Anda melihat stroberi dengan bentuk yang tidak biasa?
Buah unik dan aneh ini pertama kali ditemukan oleh dua petani Ruben dan April Welch ketika sedang memanen stoberi di Grove Farm, Bonnyrigg, dekat Edinburgh. Dilansir Dailymail pada Selasa (30/6/2015), mereka heran ketika salah satu stroberi yang dipanennya memiliki bentuk mirip dengan ayam. Anehnya, buah yang satu ini mempunyai kepala, paruh dan sayap bak ayam sungguhan.


Sontak, buah unik itu langsung diabadikan kedua petani dengan menggunakan ponsel. Tak lama kemudian mereka mengunggahnya ke akun Facebook Grove Farm. Mereka pun tak lupa menuliskan caption untuk temuannya tersebut. "Harus memakan telur ini sebelum ia mengeluarkan telur merah," tulisnya.
Bahkan para onliner merespons dengan baik. Mereka terlihat sangat senang dengan penemuan tersebut dan membuat guyonan untuk buah unik itu.
Seorang onliner bernama Catherine Procter pun menanggapinya dengan berkomentar. "Mari potong lehernya, pasti cepat dan tidak akan terasa sakit," tulisnya.
Adapula onliner lainnya yang berkomentar. "Aku menyukainya. Aku memiliki ayam tetapi tidak mempunya ayam yang berasal dari stoberi," ucap Dan Muriel Brady.
Buah yang unik bukan, bagaimana menurut Anda? (ul/kw)

Foto Detik - Detik Melahirkan Dalam Air

Bagi seorang ibu, melahirkan adalah momen yang mendebarkan sekaligus membahagiakan. Beberapa orang tak ingin melewatkan momen tersebut dengan mendokumentasikannya dalam bentuk foto dan video
Begitu juga dengan apa yang dilakukan oleh Kathy Rosario saat temannya ingin melahirkan. Perempuan yang menjadi temannya itu berencana melahirkan dengan cara water birth, melahirkan dalam air.
Mereka pun bersiap. Dan saat hari h itu tiba Kathy mulai merekam dengan memotret moment-moment saat temannya melahirkan.
Anehnya temannya itu melahirkan di rumahnya tanpa bantuan dokter. Menurut Kathy, menjadi seorang ibu adalah makhluk yang ajaib. Melalui foto-foto yang ia unggah di website, ia mengungkapkan kekagumannya pada seorang perempuan.
Berikut foto-foto Khaty yang menghebohkan banyak orang itu:
1. Siap-siap untuk melahirkan dalam air



2. Melakukan posisi terlentang untuk memudahkan proses melahirkan


 3. Momen mendebarkan, saat bayi keluar dari rahim



4. Ibu mengangkat bayinya untuk pertama kalinya bernafas di dunia



5. Untuk pertama kalinya sang bayi menangis dalam pelukan ibu



6. Ekspresi bahagia ibu yang baru saja sukses melahirkan bayi dengan selamat



7. Ternyata jenis kelamin bayinya perempuan



7. Menyusui untuk pertama kalinya.



Seniman Yang Melukis Gunung Di Buku - Buku Tua

Tangan seorang seniman selalu melahirkan mahakarya yang selalu membuat mata kita terpana tak percaya. Bagaimana bisa ia membuat hal indah seperti itu? Seringkali itu pikiran kita saat menikmati sebuah karya seni.

Nah, kali ini seorang seniman asal Montreal, kota terbesar kedua di Kanada bernama Guy Laramee yang menghasilkan sebuah lanskap indah yang disajikan dari sebuah buku yang ia ukir sedemikian rupa.

Mungkin, bagi para pencinta buku akan sangat menyayangkan melihat sebuah buku dipangkas lalu diukir hingga membentuk sesuatu. Namun, coba lirik dahulu hasil karya Laramee ini, begitu menakjubkan dan kreatif. Laramee mengukir tepi buku vintage, kamus dan ensiklopedia menjadi lanskap pegunungan, tsunami dan gelombang yang luar biasa.


"Aku mengukir sebuah lanskap dari buku-buku dan melukis sebuah lanskap yang romantis", ucap sang seniman. Di bawah ini beberapa hasil karyanya, dari berbagai proyek yang telah ia kerjakan.








Hidup Bersama 1500 Anjing dan 200 Kucing


Liputan6.com, Tiongkok Telah menyelamatkan 360 anjing dari festival tahun lalu, Yang Xiaoyun (65 tahun) tidak ingin menghentikan perbuatan mulianya di tahun ini. Usai mengumpulkan sejumlah uang selama setaun, ia berkelana ke Yulin, Tiongkok, yang berjarak lebih dari 2 ribu Kilometer dari rumahnya demi menyelamatkan lebih banyak anjing.
Mengapa ia harus pergi ke tempat yang jauh dari rumahnya tersebut? Sebab, di Yulin akan dilangsungkan festival daging anjing. Geram melihat perdagangan daging anjing, ia pun rela menempuh perjalanan jauh untuk menolong anjing-anjing meski seringkali ia menempatkan hidupnya dalam bahaya.
"Mereka (anjing dan kucing) ditinggalkan dan disalahgunakan. Banyak yang mengorek mata mereka keluar, mulut dijahit, menyiramnya dengan air panas, memasaknya di air mendidih. Sekarang aku sudah datang sejauh ini, apa pun yang terjadi aku tidak akan menyerahkan mereka untuk diperlakukan seperti itu," ujarnya.
Menurut media Tiongkok, perjalanan Yang Xiaoyun ke Yulin telah berhasil menyelamatkan 100 anjing dengan membayar sebesar USD $ 1.500 atau sekitar Rp 20 Juta. Ia berencana membawa semua anjing untuk tinggal bersama di rumahnya di Tianjin, Tiongkok.


Yang Xiaoyun memang bukan wanita biasa. Wanita yang mantan guru tersebut benar-benar menyulap rumahnya menjadi penampungan hewan, anjing dan kucing. Ia bahkan memberi julukan bagi rumahnya `Common Home for Stray Animals`.
Sudah terdapat sekitar 1500 anjing dan lebih dari 200 kucing yang dirawat olehnya. Jumlah tersebut akan terus bertambah, mengutip dari laman ReShareWorthy, Jumat (26/6/2015). Selama 14 tahun terakhir, ia merawat anjing dan kucing seperti anaknya sendiri.

Situs majapahit yang terlupakan, Candi Rimbi

Candi Rimbi merupakan salah satu peninggalan sejarah yang bercorak hindu dari kerajaan Majapahit yang terletak di desa Ngrimbi, kecamatan Bareng, kabupaten Jombang, Jawa timur. Letaknya yang berada dikaki gunung anjasmoro menjadikan tempat ini memiliki pemandangan yang sangat indah. Dan tempat ini cocok dijadikan salah satu tempat kunjungan anda saat berlibur apalagi jika anda mengajak buah hati anda, karena tempat ini memiliki nilai history dari kebesaran kerajaan majapahit dimasa lalu sehingga dapat menjadi tambahan wawasan sejarah bagi buah hati anda.
Menurut  sejarah,candi Rimbi ini merupakan pintu gerbang masuk ke pusat kerajaan Majapahit. Warga sekitar juga percaya bahwa tempat ini dahulunya merupakan tempat  para prajurit kerajaan Majapahit dan pemimpinnya untuk beristirahat. Dan Nama Rimbi sendiri diambil dari nama seorang tokoh pewayangan yaitu Arimbi ( istri werkudara ).
 Pada bagian kaki candi Rimbi terdapat berbagai relief yang menggambarkan manusia dan hewan. Namun terdapat satu relief unik, dimana relief tersebut menggambarkan sepasang manusia (pengantin) yang berada dalam sebuah gentong. Hingga kini  belum dapat mengetahui dengan pasti cerita apa yang sebenarnya digambarkan melalui relief-relief tersebut.
Corak agama hindu pada candi Rimbi ini didasarkan pada ditemukannya arca dewi parwati yang merupakan istri dewa siwa. Namun kini arca tersebut telah dipindakan ke Museum Nasional Jakarta.
Arca Parwati yang ditemukan di Candi Rimbi itu diperkirakan adalah bentuk perwujudan dari Tribhuwana Tunggadewi , ratu Majapahit yang berkuasa pada 1328-1350 M.
Terdapat cukup banyak arca-arca Hindu yang bisa di jumpai di halaman candi. Tapi satu ada hal yang patut disayangkan dari situs peninggalan majapahit ini yaitu arca-arca pada candi Rimbi sebagian besar yang sudah tidak dalam kondisi utuh, bahkan banyak  juga yang kini hanya menyisakan sisa potongan anggota badannya saja.
 Salah satu langkah mengenalkan candi Rimbi pada banyak orang adalah dengan cara menjadikan relief nya sebagai motif batik. Ya, Salah satu motif dari candi Rimbi telah dijadikan motif batik Jombangan yang kini banyak dipakai sebagai seragam pada hari Rabu dan Kamis bagi siswa siswi SD, SMP, SMA di jombang.
Namun sampai kini situs ini masih kurang terkenal atau mungkin belum diminati wisatawan. hal ini terlihat dari jumlah wisatawan yang berkunjung ke situs arkeologi ini rata-rata hanya mencapai 100 orang per bulan. Padahal, candi Rimbi merupakan objek wisata yang potensial. Kerena pemandangan disekitar candi ini cukup menawan, dari candi Rimbi ini pengunjung dapat melihat panorama yang menakjubkan dari Gunung Anjasmoro yang terletak di arah selatan Kota Mojokerto .
seharusnya pemerintah lebih memperhatikan situs situs bersejarah semacam candi rimbi ini agar tidak terbengkalai, dan dapat menjadi objek wisata yang menarik seperti candi Borobudur dan Candi Prambanan.

Gorila Tampan Ini Membuat Banyak Wanita Jepang Tertarik

Ini lho gorila bernama Shabani yang bikin gadis-gadis di Jepang meleleh berat ©Mirror

Pernah nggak sih lihat para gadis sedang berbincang soal pria-pria ganteng idola mereka di jejaring sosial? Yap, pasti pernah kan? Bagaimana heboh tidak? Jelas, bisa dipastikan heboh dan pastinya mereka bakal memuji dan berharap bisa bertemu langsung memeluk idolanya bahkan berangan-angan untuk menjadi kekasihnya.

Namun, apa yang terjadi baru-baru ini jauh di luar dugaan lho. Bagaimana tidak, hampir netizen perempuan asal Jepang membicarakan sosok tak lazim yang menurut mereka sangat menarik. Mengapa tak lazim, karena mereka secara massal mendadak mengidolakan dan membicarakan seekor gorila yang menurut mereka ganteng nan seksi.

Tentu baru kali ini terjadi lho, seekor gorila diperbincangkan kaum hawa layaknya sedang membicarakan seorang pria. Bagaimana tidak, mereka membahas semua pose gorila dalam foto-foto yang kini tersebar di berbagai media berita online dan jejaring sosial, seperti dilansir Mirror.

Segala kehebohan ini awalnya berasal dari sebuah foto yang menampilkan seekor gorila besar di kebun binatang dan taman Higashiyama yang bertempat di Nagoya, Jepang. Ekspresi gorila yang terlihat sangat simpatik di foto tersebut menarik perhatian netizen perempuan di Jepang.

Tak lama kemudian, muncullah kehebohan akan sosok gorila ini bersamaan dengan tersebarnya selfie-selfie lainnya. Gorila yang diberi nama Shabani ini adalah primata satu-satunya yang bikin perempuan-perempuan di Jepang menjadi tergila-gila akan sosoknya.

Gorila yang berusia 18 tahun ini sebelumnya dibesarkan di kebun binatang Taronga, Sydney hingga akhirnya dipindahkan ke Higashiyama pada tahun 2007. Primata besar yang memiliki bobot sebesar 180 kg ini mencuri perhatian para gadis-gadis di Jepang yang naksir berat karena foto selfie Shabani yang menunjukkan pose ganteng, simpatik dan berotot ini. Wah, bagaimana menurutmu? Emang ganteng dan menarik kah gorila yang satu ini? Bakalan naksir berat sama gorila ini seperti gadis-gadis di Jepang? (mir/vit)

Runtuhnya Tebing Karang 15 Meter di Pantai Jungwok



Setelah tebing karang di Pantai Sadranan, Desa Sidoharjo, Tepus runtuh pada 17 Juli lalu, kejadian serupa juga terjadi di Pantai Jungwok, Girisubo.

Tebing karang di sisi timur pantai juga runtuh karena tidak kuat menahan terjangan ombak pada Kamis (25/6/2015) pagi.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut karena kebetulan tidak ada nelayan yang mencari lobster di bawah tebingyang ambruk.
Mesin Uang Dekat UGM

Dihubungi melalui ponsel, Koordinator SAR Wilayah I, Sunu Handoko Bayu Sagara mengatakan tebing yang runtuh berukuran sekitar 15 meter.

Tebing tersebut sebelumnya memang sudah tergerus di bagian bawahnya karena terus diterjang gelombang.

“ Mungkin karena tidak kuat menahan terjangan gelombang sehingga runtuh pada Kamis pagi,” katanya, Minggu (28/6/2015).

Dia menjelaskan, tebing yang runtuh memang jarang didatangi oleh wisatawan karena lokasinya sulit dijangkau. Jika air laut sedang pasang, lokasi tebing yang runtuh digenangi air yang cukup dalam.

Tebing tersebut biasanya hanya menjadi lokasi bagi para nelayan memasang jaring untuk menangkap lobster.

“Kalau pasang lokasinya tertutup genangan air. Setiap harinya lokasi tersebut hanya dipasangi jaring oleh warga untuk mencari lobster,” jelasnya.

Senin, 29 Juni 2015

Buah - Buah Yang Memiliki Kehidupan Sendiri

Buah - Buah Ini Seperti Memiliki kehidupan sendiri :)

12 Buah - Buahan ini Seperti Hidup
Ubi ini seperti lagi enjoy dan santai


12 Buah - Buahan ini Seperti Hidup
Ketika di belah buah ini menunjukkan wajah yang seram


12 Buah - Buahan ini Seperti Hidup
Lucunya kentang beruang


12 Buah - Buahan ini Seperti Hidup
Siapa yang mau makan wortel lagi berendam ?


12 Buah - Buahan ini Seperti Hidup
Kupu-kupu strawberry


12 Buah - Buahan ini Seperti Hidup
Apel burung hantu


12 Buah - Buahan ini Seperti Hidup
Ubi berjalan


12 Buah - Buahan ini Seperti Hidup
Terong Berwajah


12 Buah - Buahan ini Seperti Hidup
Wortel yang suka dance


12 Buah - Buahan ini Seperti Hidup
Lucunya, domba kentang


12 Buah - Buahan ini Seperti Hidup
Kaki ubi, Wah seperti nyata


12 Buah - Buahan ini Seperti Hidup
Ayam Strawberry